fbpx
Kamis, November 30, 2023
27.7 C
Jakarta
Literasi Narasi Deduksi
Literasi Narasi Deduksi

Bela Timnas di Piala AFF 2022 Lawan Brunei Darussalam, Marc Klok Rela Tak Rayakan Natal Bareng Keluarga

DiksinasiNews.co.id, Kualalumpur – Berbicara soal Piala AFF 2022, kali ini ada warna baru di Skuad Garuda. Warna baru tersebut, adalah hadirnya sosok pria asal Belanda, Marc Klok yang mantap naturalisasi dan menjadi WNI pada 2021 lalu. Dengan demikian ia juga bermain di Timnas Indonesia dan resmi berseragam Garuda.

Meski berstatus pemain naturalisasi, Marc Klok menunjukan sikap loyalitas tingginya. Terbukti, dia sampai harus rela tidak merayakan Hari Natal 2022 bersama keluarga lantaran harus membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. 

Gelandang tengah Persib ini berjanji akan membawa hadiah saat pulang. Klok harus berangkat ke Kuala Lumpur, Malaysia dalam rangka menjalani tugas negara melawan Brunei Darussalam dalam lanjutan Grup A Piala AFF 2022, Senin (26/12/2022). Brunei harus menggelar pertandingan di Stadion KLFA lantaran tak memiliki stadium yang layak.

Laga yang menampilkan skuad Garuda itu, bertepatan dengan perayaan Natal. Sehingga banyak pemain Nasrani di skuad Indonesia yang harus rela jauh dari keluarga untuk sementara, termasuk Klok.

“Tentu (merayakan Natal) bersama keluarga akan menyenangkan. Tapi, saya janji kepada keluarga ketika sampai rumah akan bawa hadiah,” kata Klok kepada wartawan usai menjalani official training.

Klok juga sangat senang dengan sambutan para suporter Indonesia di Malaysia. Dia berharap dukungan besar kembali ada saat lawan Thailand.

“Dukungan suporter bagus sekali. Kita harus ketemu lagi saat lawan Thailand,” ujar Klok.

 

 

Literasi Narasi Deduksi

Paling Dibaca Minggu Ini

Paling Populer

Paling Dibaca Sepanjang Masa

Berita Terbaru

Bawaslu Ciamis Gelar Rakor di Luar Kota, Kata Ketua Sudah Biasa

Bawaslu Ciamis Gelar Rakor di Luar Kota, Ketua: Sudah Biasa, Aktivis: Ini Tidak Layak!

0
DiksiNasinews.co.id, Ciamis - Dalam menghadapi tahapan kampanye Pemilu 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Ciamis telah menetapkan strategi pengawasan yang maksimal. Fokus utama...
SMAN 1 Ciamis Raih Prestasi Gemilang dalam Berbagai Bidang

SMAN 1 Ciamis, Kawah Candradimuka Siswa Pendulang Prestasi Membanggakan Tatar Galuh

0
DiksiNasinews.co.id, Ciamis - Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Ciamis, yang dijuluki sebagai kawah Candradimuka pemuda penerus bangsa di Tatar Galuh, mengukir berbagai prestasi...
Kasus HIV/AIDS di Ciamis Siaga 1, ada ODHA Tenaga Pendidik!

Tingginya Angka Kasus HIV/AIDS di Ciamis, ada ODHA dari Tenaga Pendidik, Bupati: Lakukan Upaya...

0
DiksiNasinews.co.id, Ciamis - Penambahan kasus HIV/AIDS di Kabupaten Ciamis masih menjadi perhatian serius, dengan jumlah Orang dengan HIV/AIDS (ODA) mencapai lebih dari 800 orang,...
Bantuan Insentif Tahun 2023 akan Dibagikan Untuk Guru non PNS

Kabar Gembira! Guru Non PNS Se Indonesia di Berbagai Tingkatan Akan Terima Bantuan Insentif...

0
DiksiNasinews.co.id, Jakarta - Sejumlah 67 ribu guru non PNS, melibatkan jenjang pendidikan dari PAUD hingga SMA, akan mendapatkan dorongan positif dari pemerintah berupa bantuan...
20 SD Terbaik Ciamis Mendapat Akreditasi BANSM Kemendikbud

20 SD Terbaik di Ciamis, Jawa Barat Mendapat Akreditasi BANSM Kemendikbud 2023

0
DiksiNasinews.co.id, CIAMIS - Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN-S/M) Kemendikbud merilis data terbaru tentang 20 Sekolah Dasar (SD) terbaik di Kabupaten Ciamis, Provinsi Jawa Barat....
Literasi Narasi Deduksi
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!
Literasi Narasi Deduksi
- Advertisement -spot_img
error: Alert: hubungi admin ya kawan!!