fbpx
Rabu, November 29, 2023
27.2 C
Jakarta
Literasi Narasi Deduksi
Literasi Narasi Deduksi

Semifinal Piala Dunia 2022, Dua Bek Sayap Argentina Malah Absen

DiksinasiNews.co.id, Qatar – Timnas Argentina dan Kroasia akan bermain terlebih dahulu di Lusail Stadium pada Rabu (14/12/2022) dini hari WIB, pada semifinal Piala Dunia 2022 Qatar.

Kabar terbaru, timnas Argentina dipastikan kehilangan dua pemain ketika menghadapi Kroasia. Dua pemain itu adalah para bek sayap yaknk, Gonzalo Montiel dan Marcos Acuna.

Kedua Wingback itu dipastikan absen lantaran terkena hukuman akumulasi kartu kuning.

Diganjar akumulasi kartu, Marcos Acuna dan Montiel mendapatkan kartu kuning ketika Argentina mengalahkan Belanda 4-3 (2-2) via adu penalti pada perempat final Piala Dunia 2022.

Dikutip dari situs resmi FIFA, semua catatan kartu kuning pemain sudah dihapus setelah babak perempat final.

Hal itu ditujukan agar para pemain terhindar dari hukuman akumulasi kartu kuning jika lolos ke final Piala Dunia 2022.

Perlu diketahui, para pemain tetap harus melewatkan semifinal Piala Dunia jika mendapatkan kartu kuning kedua pada babak perempat final. Hal ini seharusnya menjadi catatan para pemain agar lebih berhati-hati dalam setiap laga yang dilewati.

Pemain bersangkutan juga harus absen pada semifinal Piala Dunia jika menerima hukuman kartu merah saat tampil di babak perempat final. Tentu, skorsing ini cukup merugikan bari tim yang berlaga.

Hal itulah yang membuat striker timnas Maroko, Walid Cheddira, dipastikan tidak bisa tampil pada semifinal Piala Dunia Qatar.

Walid Cheddira terpaksa absen karena menerima hukuman dua kartu kuning plus kartu merah saat Maroko mengalahkan Portugal 1-0 pada babak perempat final.

Berbeda dari Maroko dan Argentina, Perancis serta Kroasia akan menghadapi semifinal Piala Dunia 2022 dengan skuad penuh.

Tidak ada satu pun pemain Perancis atau Kroasia yang harus menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Kembali ke Argentina, kepastian Marcos Acuna absen kemungkinan besar akan memengaruhi performa tim.

Sebab, Acuna adalah bek kiri andalan timnas Argentina yang selalu tampil sebagai starter sejak matchday kedua fase grup hingga perempat final.

Pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni, hampir dipastikan akan menugaskan Nicolás Tagliafico untuk menggantikan Marcos Acuna.

Di lain sisi, Scaloni kemungkinan tidak terlalu pusing setelah kehilangan Gonzalo Montiel.

Sebab, Scaloni lebih sering menurunkan Nahuel Molina untuk pos bek kanan entah itu dalam formasi empat atau lima bek.

Akankah Argentina menang? Baca selengkapnya berita Piala Dunia : Klik di Sini

Nahuel Molina juga tampil apik ketika Argentina mengalahkan Belanda dengan catatan mencetak satu gol.

Semifinal Piala Dunia 2022 akan dimulai tengah pekan depan.

Literasi Narasi Deduksi

Paling Dibaca Minggu Ini

Paling Populer

Paling Dibaca Sepanjang Masa

Berita Terbaru

SMAN 1 Ciamis Raih Prestasi Gemilang dalam Berbagai Bidang

SMAN 1 Ciamis, Kawah Candradimuka Siswa Pendulang Prestasi Membanggakan Tatar Galuh

0
DiksiNasinews.co.id, Ciamis - Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Ciamis, yang dijuluki sebagai kawah Candradimuka pemuda penerus bangsa di Tatar Galuh, mengukir berbagai prestasi...
Kasus HIV/AIDS di Ciamis Siaga 1, ada ODHA Tenaga Pendidik!

Tingginya Angka Kasus HIV/AIDS di Ciamis, ada ODHA dari Tenaga Pendidik, Bupati: Lakukan Upaya...

0
DiksiNasinews.co.id, Ciamis - Penambahan kasus HIV/AIDS di Kabupaten Ciamis masih menjadi perhatian serius, dengan jumlah Orang dengan HIV/AIDS (ODA) mencapai lebih dari 800 orang,...
Bantuan Insentif Tahun 2023 akan Dibagikan Untuk Guru non PNS

Kabar Gembira! Guru Non PNS Se Indonesia di Berbagai Tingkatan Akan Terima Bantuan Insentif...

0
DiksiNasinews.co.id, Jakarta - Sejumlah 67 ribu guru non PNS, melibatkan jenjang pendidikan dari PAUD hingga SMA, akan mendapatkan dorongan positif dari pemerintah berupa bantuan...
20 SD Terbaik Ciamis Mendapat Akreditasi BANSM Kemendikbud

20 SD Terbaik di Ciamis, Jawa Barat Mendapat Akreditasi BANSM Kemendikbud 2023

0
DiksiNasinews.co.id, CIAMIS - Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN-S/M) Kemendikbud merilis data terbaru tentang 20 Sekolah Dasar (SD) terbaik di Kabupaten Ciamis, Provinsi Jawa Barat....
2 Bocah Asal Sampang Nekat Bermotor ke Jakarta Tanpa Helm

Dua Bocah Asal Sampang, Madura, Nekat Ke Jakarta dengan Sepeda Motor Tanpa Helm

0
mebawaDiksiNasinews.co.id, Bangkalan - Dua bocah asal Sampang, Madura, yang masih duduk di sekolah dasar, berusia 12 tahun, memutuskan untuk mengendarai sepeda motor ke Jakarta...
Literasi Narasi Deduksi
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!
Literasi Narasi Deduksi
- Advertisement -spot_img
error: Alert: hubungi admin ya kawan!!